
Bandung – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk kembali menunjukkan komitmennya terhadap pendidikan agama dengan menyelesaikan revitalisasi Masjid Pondok Pesantren Nurul Huda di Kabupaten Bandung. Proyek ini mencakup pembaruan bangunan masjid, tempat wudhu, dan toilet, yang semuanya bertujuan mendukung kenyamanan santri dalam beribadah.
“Santri adalah generasi penerus bangsa yang perlu didukung dengan fasilitas yang layak. Kami berharap masjid ini menjadi tempat yang nyaman untuk mendukung kegiatan ibadah dan pembelajaran agama,” ungkap Hery Susanto, Senior General Manager Social Responsibility Telkom.
Langkah ini mendukung agenda Sustainable Development Goals (SDGs) poin 9 serta prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG). Dengan masjid yang telah diperbarui, Telkom berharap pesantren ini dapat terus menjadi pusat pembentukan karakter dan nilai-nilai moral generasi muda.
Program ini juga diharapkan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi santri dan masyarakat sekitar, memperkuat peran masjid sebagai pusat spiritual dan sosial di lingkungan pesantren.