
Kendal – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk memberikan sentuhan baru pada Masjid Al Ikhlas di SMK PGRI Sukorejo, Kabupaten Kendal, dengan memperkenalkan konsep ramah lingkungan. Revitalisasi ini mencakup penggunaan material yang lebih berkelanjutan untuk renovasi masjid.
“Melalui revitalisasi ini, kami ingin mendukung keberlanjutan lingkungan sekaligus menciptakan tempat ibadah yang lebih nyaman dan modern,” ujar Hery Susanto, Senior General Manager Social Responsibility Telkom.
Langkah ini selaras dengan pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) poin 9 dan mencerminkan prinsip ESG Telkom, yang berfokus pada dampak positif terhadap masyarakat dan lingkungan.