PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) resmi menjalin kemitraan strategis dengan Thales, perusahaan teknologi global terkemuka, untuk menghadirkan solusi keamanan digital yang lebih inovatif di Indonesia. Melalui penandatanganan Strategic Partnership Agreement (SPA) oleh Direktur Strategic Portfolio Telkom, Budi Setyawan Wijaya, dan SVP Asia and Latin America Thales, Guy Bonassi, kolaborasi ini bertujuan memperkuat kapabilitas Telkom dalam menghadapi tantangan digital yang semakin kompleks.
Budi Setyawan Wijaya menjelaskan bahwa kemitraan ini tidak hanya berfokus pada solusi keamanan digital, tetapi juga untuk mempercepat pengembangan Kota Cerdas di Indonesia. “Kami percaya bahwa kolaborasi ini akan menghasilkan solusi yang mampu meningkatkan efisiensi layanan digital di Indonesia. Telkom memiliki jaringan infrastruktur yang luas, sedangkan Thales memiliki keunggulan dalam teknologi satelit dan keamanan siber. Kombinasi ini akan menciptakan solusi yang tidak hanya aman, tetapi juga relevan dengan kebutuhan pasar Indonesia,” ungkap Budi.
Sementara itu, Guy Bonassi menyatakan, “Kami merasa terhormat dapat berkolaborasi dengan Telkom. Fokus kami adalah menciptakan ekosistem digital yang aman dan mendukung kedaulatan digital Indonesia. Kemitraan ini lebih dari sekadar teknologi, tetapi tentang membangun masa depan digital Indonesia yang lebih kuat.” Dengan integrasi teknologi Thales, diharapkan solusi ini akan memberikan dampak positif bagi penguatan transformasi digital nasional.