
Direktur Strategic Portfolio Telkom Budi Setyawan Wijaya dalam acara penandatanganan Strategic Partnership Agreement (SPA) antara Telkom Indonesia dengan Thales, beberapa waktu yang lalu.
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk menggandeng Thales untuk menghadirkan teknologi Smart Grid yang mendukung efisiensi dan keberlanjutan sektor energi di Indonesia. Melalui Strategic Partnership Agreement (SPA), kerja sama ini bertujuan mengoptimalkan pengelolaan jaringan listrik dan transisi menuju energi terbarukan.
Menurut Budi Setyawan Wijaya, Direktur Strategic Portfolio Telkom, Smart Grid menjadi solusi utama dalam modernisasi sistem energi. “Kami ingin menghadirkan jaringan listrik cerdas yang lebih efisien dan dapat menyesuaikan konsumsi energi secara real-time. Dengan teknologi dari Thales, kami optimis dapat meningkatkan keandalan pasokan energi,” kata Budi.
Thales memiliki teknologi Smart Grid yang telah digunakan di berbagai negara untuk mengelola distribusi energi secara lebih efisien. “Kami sangat antusias bekerja sama dengan Telkom untuk menghadirkan sistem energi yang lebih cerdas dan berkelanjutan di Indonesia. Teknologi kami akan membantu mengoptimalkan konsumsi energi dan mengurangi pemborosan,” ujar Guy Bonassi, SVP Asia and Latin America Thales.
Kolaborasi ini diharapkan dapat mempercepat adopsi Smart Grid di Indonesia, meningkatkan efisiensi energi nasional, serta mendukung transisi ke energi ramah lingkungan.