
Perjalanan mudik tidak lepas dari penggunaan ponsel, baik untuk komunikasi, navigasi, maupun hiburan. Sayangnya, tidak semua pemudik sempat mengisi daya perangkat mereka di perjalanan. Menjawab kebutuhan ini, Telkom melalui IndiBiz menghadirkan fasilitas charging station gratis di Posko Mudik BUMN 2025 di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi.
Charging station ini menjadi solusi bagi pemudik yang kehabisan baterai smartphone, tablet, atau gadget lainnya. Dengan stopkontak dan USB port yang cukup banyak, pemudik bisa mengisi daya sambil beristirahat dengan tenang.
Reni Yustiani, OVP Enterprise Marketing & Regional Management Telkom, menyampaikan bahwa seluruh fasilitas disiapkan untuk memberikan kenyamanan maksimal. “Untuk kenyamanan masyarakat yang singgah di posko mudik, Telkom memberikan fasilitas terbaiknya seperti ruang istirahat lengkap dengan AC dan TV. Fasilitas cek kesehatan, ruang ibadah, pojok selfie. chiller, charging station, dan juga Wifi Corner (WiCo) Indibiz dengan kecepatan hingga 100 Mbps secara gratis.”
Dengan layanan ini, pemudik tak perlu lagi khawatir kehilangan konektivitas karena baterai habis. Charging station juga dilengkapi pengawasan petugas agar pemudik merasa aman meninggalkan perangkatnya saat mengisi daya.
Selain charging station, Telkom juga menyediakan WiFi Corner Indibiz, ruang istirahat, cek kesehatan, ruang ibadah, serta pojok selfie. Semua fasilitas tersedia 24 jam penuh dari 26 Maret hingga 8 April 2025 dan dijaga oleh tiga petugas secara bergantian.
Inisiatif ini merupakan bagian dari program Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 1446H yang dilakukan Telkom secara rutin setiap tahun. Telkom tak hanya ingin memberikan layanan telekomunikasi terbaik, tetapi juga menciptakan pengalaman mudik yang lebih nyaman dan modern.