
Dalam “Semarak Ramadan 2025”, gotong royong menjadi fondasi dari semua rangkaian kegiatan. Dari pengumpulan donasi, penyaluran santunan, hingga kunjungan ke yayasan, semuanya dilakukan bersama-sama antara manajemen dan karyawan.
“Selain santunan dari perusahaan, karyawan AdMedika juga turut berpartisipasi dalam penggalangan dana,” kutip siaran resmi.
Partisipasi ini menguatkan solidaritas internal yang tak sekadar bersifat profesional, tapi juga emosional dan spiritual. Kegiatan sosial menjadi ruang di mana seluruh komponen perusahaan dapat saling mengenal, bekerja sama, dan merayakan kebersamaan dalam berbagi.
AdMedika membuktikan bahwa gotong royong tidak hanya milik desa atau komunitas tradisional, tapi juga relevan di dunia korporasi modern.