
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk tidak hanya fokus pada transformasi digital, tetapi juga transformasi sosial melalui pembentukan karakter karyawan. Dalam program Sobat Aksi Ramadan yang digelar di Karangploso, Telkom menanamkan nilai-nilai empati dan kepekaan sosial di kalangan karyawan, khususnya generasi muda.
Pada kegiatan yang berlangsung di Mushola Waqaf Darussalam RT.14 Desa Donowarih, 18 Maret 2025, karyawan Telkom turut serta dalam bersih-bersih mushola, membagikan takjil dan sembako, serta menyerahkan santunan kepada anak-anak yatim dan santri dari keluarga kurang mampu.
“Melalui program ini kami berharap dapat meningkatkan semangat dan loyalitas karyawan…” ujar GM Witel Jatim Barat, Denny Aryanto.
Sementara itu, Ketua Takmir Mushola, Khudhori, menyampaikan, “Semoga bantuan ini bermanfaat dan menjadi keberkahan bagi Telkom…”
Melalui pelibatan langsung ini, Telkom meyakini bahwa perusahaan yang besar harus didukung oleh sumber daya manusia yang memiliki kepedulian dan tanggung jawab sosial yang tinggi.