
Layanan satelit menjadi salah satu motor penggerak pertumbuhan pendapatan Telkom pada 2024. Pendapatan jaringan dan layanan telekomunikasi lainnya tumbuh signifikan sebesar 17,4% YoY, mencapai Rp13,4 triliun.
“Selain itu, pendapatan jaringan dan layanan telekomunikasi lainnya sepanjang tahun 2024 tumbuh double digit sebesar 17,4% YoY menjadi Rp13,4 triliun, di mana bisnis ini pada kuartal IV 2024 tumbuh sebesar 12,8% QoQ yang didorong oleh bisnis layanan satelit dan manage solutions,” tulis Telkom.
Dengan meningkatnya kebutuhan konektivitas di wilayah terpencil dan daerah yang belum terjangkau jaringan fiber optic, layanan satelit Telkom menjadi solusi utama. Telkom terus berkomitmen memperluas layanan ini untuk mendukung pemerataan akses digital di seluruh Indonesia.