
Menyambut arus mudik Lebaran 2025, Telkomsel telah meningkatkan kapasitas jaringan di berbagai bandara internasional dan domestik guna memastikan kelancaran komunikasi bagi pelanggan yang bepergian melalui jalur udara. Optimalisasi ini mencakup peningkatan kapasitas jaringan di area terminal, ruang tunggu, serta gerbang keberangkatan dan kedatangan.
VP Global Network Operations Telkomsel, Juanita Erawati, menyatakan bahwa dengan meningkatnya jumlah penumpang pesawat saat mudik, Telkomsel telah memastikan bahwa pelanggan tetap dapat menikmati pengalaman komunikasi yang lancar di area bandara. Teknologi AI dalam jaringan otonom memungkinkan sistem untuk mendeteksi lonjakan trafik dan menyesuaikan kapasitas jaringan secara otomatis.
Selain penguatan jaringan, Telkomsel juga menghadirkan paket khusus roaming domestik dan internasional, yang memungkinkan pelanggan tetap terhubung dengan tarif lebih hemat saat bepergian ke luar kota atau luar negeri selama Lebaran. Dengan berbagai persiapan ini, Telkomsel memastikan bahwa pelanggan tetap mendapatkan layanan komunikasi terbaik selama perjalanan mudik Lebaran 2025.