
VP Asia Region – Thales Nicolas Bouverot (Paling Kiri), SVP Asia and Latin America Thales Guy Bonassi (Kedua dari Kiri), Direktur Strategic Portfolio Telkom Budi Setyawan Wijaya (Kedua dari Kanan), dan Direktur Enterprise & Business Service FM Venusiana R (Paling Kanan) dalam acara penandatanganan Strategic Partnership Agreement (SPA) antara Telkom Indonesia dengan Thales, beberapa waktu yang lalu.
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk dan Thales menandatangani Strategic Partnership Agreement (SPA) untuk menghadirkan solusi digital canggih yang mendukung pengembangan Kota Cerdas di Indonesia. Kemitraan ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi layanan publik, memperkuat infrastruktur keamanan siber, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di berbagai kota besar di Indonesia.
Direktur Strategic Portfolio Telkom, Budi Setyawan Wijaya, menyatakan bahwa kolaborasi ini akan mengintegrasikan teknologi mutakhir dari Thales ke dalam layanan digital Telkom. “Kami ingin menciptakan ekosistem kota yang lebih terhubung, aman, dan responsif. Dengan kemampuan Thales dalam data analytics, manajemen infrastruktur kota, dan pengalaman global mereka di berbagai kota cerdas dunia, kami yakin Indonesia dapat mengadopsi solusi terbaik yang relevan dengan kebutuhan lokal,” ujar Budi.
Guy Bonassi, SVP Asia and Latin America Thales, juga menegaskan pentingnya kerja sama ini. “Thales berkomitmen untuk mendukung Indonesia dalam membangun kota-kota masa depan yang cerdas dan berkelanjutan. Kami tidak hanya menawarkan teknologi, tetapi juga pengalaman dalam pengelolaan transportasi, infrastruktur keamanan, dan sistem pengelolaan data,” tambah Bonassi.
Dengan dukungan Thales, diharapkan pengembangan Kota Cerdas di Indonesia dapat berjalan lebih cepat dan efektif, menciptakan kota-kota yang lebih nyaman, aman, dan efisien dalam pelayanan publik.