
Ramadan dijadikan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk sebagai momen penting untuk membentuk budaya kerja yang penuh solidaritas dan kepedulian. Hal ini diwujudkan lewat pelibatan karyawan muda dalam program Sobat Aksi Ramadan di Karangploso, Malang.
Kegiatan ini tak hanya sebatas penyerahan bantuan. Karyawan Telkom turut serta membersihkan mushola, membagikan takjil, sembako, serta santunan kepada masyarakat yang membutuhkan. Interaksi langsung ini menanamkan nilai empati sejak dini.
GM Witel Jatim Barat, Denny Aryanto menyatakan, “Melalui program ini kami berharap dapat meningkatkan semangat dan loyalitas karyawan…”
Khudhori, Ketua Takmir Mushola, menyampaikan rasa terima kasihnya, “Semoga bantuan ini bermanfaat dan menjadi keberkahan bagi Telkom…”
Dengan menyentuh langsung warga dan melibatkan generasi muda, Telkom membentuk lingkungan kerja dan masyarakat yang tangguh, peduli, dan penuh solidaritas.