
Digiland Run 2025 menunjukkan inklusivitas yang kuat dengan membuka kesempatan bagi pelari difabel untuk berpartisipasi. Dalam kategori 5K, sejumlah peserta dengan disabilitas fisik turut ambil bagian, didampingi oleh komunitas pendukung dan relawan khusus.
TelkomGroup menyediakan fasilitas tambahan seperti akses kursi roda di garis start/finish, toilet ramah difabel, serta area khusus untuk pemulihan dan istirahat.
“Dengan mendukung penyelenggaraan ajang lari bertaraf internasional ini, Telkomsel berkomitmen menghadirkan pengalaman yang tidak hanya seru dan berkesan, tetapi juga mewujudkan Indonesia Gembira,” ucap Abdullah Fahmi.
Kehadiran pelari difabel menegaskan bahwa Digiland adalah event untuk semua, tanpa memandang latar belakang atau keterbatasan fisik. Ini sejalan dengan semangat TelkomGroup dalam menciptakan ruang publik yang setara, ramah, dan memberdayakan.